EDUKASI PAJAK

Butuh UU KUP, PPh, dan PPN dalam Bahasa Inggris? Akses Perpajakan ID

Redaksi DDTCNews
Selasa, 19 Juli 2022 | 14.00 WIB
Butuh UU KUP, PPh, dan PPN dalam Bahasa Inggris? Akses Perpajakan ID

Kanal UU Perpajakan Konsolidasi di platform Perpajakan ID.

JAKARTA, DDTCNews - Susunan dalam satu naskah atas 3 undang-undang (UU) terkait dengan pajak dalam bahasa Inggris kini sudah tersedia di platform Perpajakan ID pada kanal UU Perpajakan Konsolidasi.

Tiga undang-undang yang dimaksud antara lain UU Ketentuan Umum dan Tata Cara Perpajakan (KUP), UU Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dan Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM), serta UU Pajak Penghasilan (PPh).

Anda juga dapat mengakses langsung pada tautan berikut ini:

  1. UU KUP Konsolidasi atau Consolidation of General Provisions and Tax Procedures Law
  2. UU PPh Konsolidasi atau Consolidation of Income Tax
  3. UU PPN Konsolidasi atau Consolidation of Value Added Tax on Goods and Services and Sales Tax on Luxury Goods.

Konsolidasi masing-masing UU tersebut sudah disesuaikan dengan perkembangan terakhir, yaitu terbitnya UU Harmonisasi Peraturan Perpajakan (HPP). Selain itu, konsolidasi UU dilengkapi dengan penjelasan serta peraturan terkait yang terbaru dan tersedia secara online.

Konsolidasi UU yang disediakan DDTC ini memiliki beberapa keunggulan. Pertama, dilengkapi dengan bookmarks daftar isi yang tersusun secara rapi untuk setiap pasal. Fitur ini juga memudahkan navigasi ketika mencari suatu pasal spesifik.

Kedua, dilengkapi dengan hyperlink perubahan undang-undang pada footnote tiap halaman. Ketiga, dilengkapi dengan keterangan tanggal berlaku dari setiap perubahan undang-undang.

Sebagai informasi, Perpajakan ID adalah platform database perpajakan dengan akses mudah, fitur lengkap, dan konten yang dapat dipercaya. Terdapat berbagai materi yang disediakan selain UU Perpajakan Konsolidasi di Perpajakan ID.

Materi tersebut antara lain peraturan pajak, perjanjian penghindaran pajak berganda (P3B), putusan pengadilan pajak dan Mahkamah Agung, buku digital perpajakan, panduan pajak profesi dan transaksi, rekap aturan, glosarium, dan persandingan dokumen.

Dengan demikian, sumber literasi perpajakan bisa Anda dapatkan dengan mudah dan cepat hanya dengan mengakses Perpajakan ID. Akses Perpajakan ID sekarang melalui link berikut: www.perpajakan.id. (rig)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.
Bagikan:
user-comment-photo-profile
Belum ada komentar.