INDIKATOR MAKRO

Inflasi Juni Diyakini Naik Tipis

Redaksi DDTCNews
Minggu, 02 Juli 2017 | 11.01 WIB
Inflasi Juni Diyakini Naik Tipis
Menko Perekonomian Darmin Nasution (Foto: DDTCNews)

JAKARTA, DDTCNews—Menko Perekonomian Darmin Nasution meyakini laju inflasi Juni 2017 hanya akan naik tipis dibandingkan dengan posisiĀ bulan sebelumnya, seiring dengan peningkatan harga bahan pokok selama Ramadan dan Lebaran.

ā€œKemungkinanĀ inflasinya bergerak antara 0,4%-0,5%. Ya tapi secara tahunanĀ masih sesuai dengan target pemerintah,ā€ ujarnya di Jakarta, Senin (26/6).

Sebelumnya, Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat inflasi pada bulan Mei 2017 sebesar 0,39%. Inflasi tahun kalender sampaiĀ Mei 2017 mencapai 1,67%. Sementara itu, inflasi tahunan hingga Mei 2017 tercatat 4,33%. BPS akan kembali mengumumkan angka inflasi pada 3 Juli.

Dalam asumsi makro APBN 2017, pemerintah menargetkan inflasi 4%. Adapun, Bank Indonesia memperkirakan laju inflasi pada tahun ini sebesar 4,36%. Kedua proyeksi itu lebih tinggi daripada realisasi inflasi 2016 sebesar 3,02%

Darmin mengungkapkan laju inflasi domestik masih dipengaruhi oleh fluktuasi harga pangan. Pasalnya, penyebab inflasi dari komponen pengeluaranĀ administered priceĀ seperti harga energi listrik dan BBM tak mengalami kenaikan.

ā€Harga pangan di masa puasa dasn Lebaran ini cukup baik sebenarnya, justru yang masih perlu diwaspadai itu nanti November-Desember. Itu musim tanam kayaknya sedang paceklik,ā€ katanya.

Pemerintah, sambungnya, hingga kini masih mendesain kebijakan yang tepat untuk bisa memastikan stabilitas harga pangan yang berkelanjutan sekaligus untuk meningkatkan daya beli masyarakat. (Gfa/Amu)

Ingin selalu terdepan dengan kabar perpajakan terkini?
Ikuti DDTCNews WhatsApp Channel dan dapatkan berita pilihan langsung di genggaman Anda.
Ikuti sekarang! Klik tautan: link.ddtc.co.id/WACDDTCNews

Editor :
Cek berita dan artikel yang lain di Google News.
Bagikan:
user-comment-photo-profile
Belum ada komentar.